Pemkab Lamtim Melaksanakan Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional dan Pelantikan Perwosi Kec Sukadana.

Detikinvestigasi.com.Lampung Timur.

Pemerintah Kabupaten Lampung Timur melaksanakan Pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio tingkat Kabupaten, dan Pelantikan Persatuan Wanita Olahraga Indonesia.

Acara dihadiri oleh Sekda, Moch Jusuf, Kadis Kesehatan, Kadis P3A KB Titin Wahyuni,Ketua TP PKK, Wakil Ketua TP PKK, Ketua DWP dan Stakeholder terkait.

Kegiatan berlangsung di TK PGRI 2 Muara jaya,Desa Muara Jaya, dan Kegiatan Pelantikan di lakukan di Lapangan Desa Muara Jaya, Kecamatan Sukadana, pada Selasa, 23 Juli 2024.

Lokasi pelayanan imunisasi dilaksanakan di posyandu, PAUD, TK, SD/MI, pustu, dan puskesmas.

Ketua Tim Penggerak PKK Lampung Timur,Yus Bariah, menjelaskan bahwa PIN Polio di indonesia dilaksanakan dalam dua tahap.

Tahap pertama dimulai pada Mei 2024 di enam provinsi di Kepulauan Papua,sementara tahap kedua dimulai serentak pada 23 Juli 2024 di 27 Provinsi lainnya, termasuk Kabupaten Lampung Timur.

“Sasaran PIN Polio adalah anak usia 0 hingga 7 Tahun, dengan jumlah di Kabupaten Lampung Timur mencapai 143.962 anak yang tersebar di 24 kecamatan,” Ujar Yus Bariah.

Yus Bariah melanjutkan, Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio ini tidak akan berjalan dengan baik tanpa dukungan lintas sektor.

Yus Bariah berharap Kepada Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta Kepala Kantor Kemenag terus mendukung kegiatan ini demi kesuksesan PIN Polio.

“Harus didukung semua pihak agar berjalan lancar, Dukungan tersebut meliputi penyediaan dan validasi data, pembuatan surat edaran, serta sosialisasi agar mencapai cakupan minimal 95%,” Lanjutnya.

Acara di lanjutkan dengan pelantikan Persatuan Wanita Olahraga Indonesia yang berlangsung di Lapangan Desa Muara Jaya, Kecamatan Sukadana Sekda Lamtim Ir Moch Jusuf menyampaikan pentingnya peran Perwosi dalam memajukan olahraga di kalangan wanita.

“Perwosi memiliki tanggung jawab besar untuk menggerakkan dan mengembangkan olahraga di kalangan wanita. Khususnya memasyarakatkan olahraga dan mengolahragakan masyarakat,” Moch Jusuf.

Moch jusuf berharap pengurus baru dapat bekerja sama dengan baik dalam mengembangkan program-program olahraga yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Dengan terbentuknya kepengurusan baru ini, saya berharap semangat dan kerja sama semakin solid. harus terus berinovasi dan mengadakan kegiatan-kegiatan yang dapat meningkatkan partisipasi wanita dalam berbagai cabang olahraga.

(Helmi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *